Senin, 25 Juni 2012

Tips Memiliki Wajah Cantik



Siapa sih yang tidak mau tampil cantik, tentu semua wanita menginginkan wajah yang cantik dan enak dilihat untuk menarik lawan jenisnya. Lalu bagaimanakah memiliki wajah yang cantik, pasti itulah pertanyaan yang sering kalian ujarkan.

Sebenarnya untuk memiliki wajah yang cantik itu dibutuhkan perawatan muka yang ekstra, untuk mendapatkan hasil yang maksimal perhatikan juga cara merawat wajah yang benar. Anda bisa melihat tips tips yang diberikan atau bisa mencarinya di mesin pencari google.

Tapi disini saya akan memberikan sebuah tips bagaimana memiliki wajah yang cantik, untuk itu Anda bisa melihat dibawah ini :

Gunakan Masker Yang alami

Nah, dalam mendukung memiliki wajah yang cantik, Mungkin Anda bisa menggunakan masker yang alami, misalnya Anda bisa menggunakan masker dari madu, buah buahan, sayur sayuran, dll. Karna khasiat dari masker buah buahan tersebut mengandung banyak nutrisi yang dapat diserap oleh kulit wajah Anda.

Gunakan Pembersih Wajah Alami

Lakukanlah pembersih wajah pada pagi hari dan malam hari, karna pada pagi hari kulit wajah akan membuang kotoran dan minyak yang tidak dibutuhkan, sedangkan pada malam hari wajah akan sangat kotor akibat dari terkena polusi walaupun tidak memakai make up sekalipun.

Luangkan Waktu Untuk Relaksasi
Jika Anda memiliki waktu luang, luangkanlah waktu Anda untuk relaksasi wajah, pijat pada bagian sekitar wajah agar wajah Anda dapat kembali bersinar dan cerah. Selain bermanfaat untuk kulit wajah Anda relaksasi juga ternyata dapat menghilangkan atau mengurangi resiko stress.

Satu lagi sekedar tambahan saja, lakukanlah olahraga rutin untuk menunjang kesehatan Anda, agar peredaran darah yang ada dalam tubuh kita semakin lancar. Lakukanlah aktivitas olahraga ini paling tidak sedikitnya 30 menit sehari.

Sekain tips dari saya, semoga bermanfaat bagi Anda, jika ada yang ingin ditambahkan silakan berikan saja langsung komentarnya dibawah ini.
Terimakasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar